Manchester United Vs Arsenal, Setan Merah Berhasil Patahkan Trend Positif Meriam London - Ayo Indonesia

Manchester United Vs Arsenal, Setan Merah Berhasil Patahkan Trend Positif Meriam London

- Senin, 5 September 2022 | 06:13 WIB
Hasil EPL, Manchester United berhasil gulingkan Arsenal dini hari tadi (MARCA)
Hasil EPL, Manchester United berhasil gulingkan Arsenal dini hari tadi (MARCA)

AYOINDONESIA.COM -- Laga lanjutan pertandingan English Premier League (EPL) telah dimulai kembali akhir pekan ini di musim 2022/2023

Laga yang menampilkan dua klub raksasa Inggris, yakni Manchester United menghadapi Arsenal yang diselenggarakan di Stadion Old Trafford yang merupakan markas dari Manchester United.

Di laga ini, Manchester United berhasil memenangkan laga menghadapi Arsenal dengan skor akhir pertandingan 3-1.

Tiga gol The Red Devil dicetak oleh Anthony (35’) dan Marcus Rashford (66’ & 75’), sedangkan satu gol Arsenal dicetak oleh Bukayo Saka (60’).

Susunan formasi yang digunakan Manchester United yaitu 4-2-3-1. Pemain yang diturunkan Erik Ten Hag yakni David De Gea; Tyrell Malacia, Lisandro Martinez, Raphaël Varane, Diogo Dalot; Scott McTominay, Christian Eriksen, Anthony, Sancho, Bruno Fernandes; Marcus Rashford.

Baca juga: Survei LSI: 58,7 Persen Masyarakat Tidak Setuju Harga BBM Naik

Sedangkan susunan formasi Arsenal yaitu 4-2-3-1. Pemain yang diturunkan Mikel Arteta yakni Aaron Ramsdale; Oleksandr Zinchenko, Gabriel Magalhaes, William Saliba, Ben White; Granit Xhaka, Albert Sambi Lokonga, Gabriel Martinelli, Bukayo Saka, Martin Ødegaard; Gabriel Jesus.

Di babak pertama, di menit ke-7, Manchester United sudah mulai menyerang Arsenal melalui sepakan Christian Eriksen yang mendapat umpan dari Anthony, tetapi tendangannya masih melebar.

Di menit ke-14, Gabriel Martinelli berhasil mencetak gol, tetapi golnya di anulir wasit dikarenakan Martin Ødegaard melanggar Christian Eriksen, akhirnya skor tetap 0-0.

Arsenal kembali menyerang di menit ke-30 melalui tendangan Gabriel Martinelli dari sisi kiri lapangan, tetapi tendangannya masih mampu di selamatkan David De Gea.

Lagi-lagi Arsenal kembali menyerang di menit ke-32 melalui sundulan Gabriel Martinelli yang mendapat umpan dari Martin Ødegaard, tetapi David De Dea kembali menyelamatkan bola tersebut.

Akhirnya di menit ke-35 Manchester United berhasil mencetak gol keunggulan mereka melalui tendangan Anthony.

Gol bermula Jadon Sancho yang menggiring bola, lalu dioper ke Marcus Rashford, kemudian dioper kembali ke Anthony dan diselesaikan dengan gol indah pemain anyar tersebut. Skor berubah 1-0.

Memasuki babak kedua, Arsenal mencoba menyerang di menit ke-51 melalui tendangan Bukayo Saka, tetapi tendangannya masih melebar.

Halaman:

Editor: Husnul Khatimah

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X