Cukur Kuncung ala Ronaldo demi Rayakan Kemenangan Inggris, Bocah 12 Tahun di Inggris Dihukum Sekolah - Tribunternate.com

Piala Dunia Qatar 2022

Cukur Kuncung ala Ronaldo demi Rayakan Kemenangan Inggris, Bocah 12 Tahun di Inggris Dihukum Sekolah

Bocah berusia 12 tahun di Inggris dihukum sekolahnya gara-gara nekat cukur gaya nyeleneh ala Ronaldo Nazario.

Penulis: Qonitah Rohmadiena | Editor: Ifa Nabila
Twitter/Marca
Bocah berusia 12 tahun di Inggris dihukum sekolahnya gara-gara nekat cukur gaya nyeleneh ala Ronaldo Nazario. 

TRIBUNTERNATE.COM - Bocah berusia 12 tahun di Inggris memiliki cara yang unik dalam meramaikan Piala Dunia 2022 Qatar.

Dalam rangka kemenangan Inggris melawan Iran, pelajar bernama Alfie Ransom melakukan hal nyeleneh mencukur rambutnya menjadi berkuncung ala Ronaldo Nazario.

Dikutip dari Marca, seperti yang diketahui, potongan rambut Ronaldo Nazario pada tahun 2002 hanya memiliki sepetak rambut atau kuncung di bagian depan saja.

Baca juga: Video Viral Ronaldo Rogoh Sesuatu dari Celana Lalu Dimakan saat Piala Dunia, Jadi Bahan Tertawaan

Baca juga: Ronaldo Makin Gacor saat Dikritik, Bruno Fernandes Berharap Tambah Banyak yang Hujat CR7

Namun mirisnya, Alfie Ransom justru disuruh mencukur botak oleh pihak sekolah.

Tak hanya itu, sekolah juga menskors Alfie Ransom hanya gara-gara potongan rambut.

Ibu Alfie Ransom, Emma Shaw menyuarakan kekesalannya atas sikap sekolah.

"Saat ini, sekolah adalah tempat menerima orang apa adanya dan mendorong orang untuk menjadi unik dan jadi diri mereka sendiri," ujar Shaw.

"Bagaimana ini berbeda?" kata dia.

Baca juga: Ronaldo Gandeng Bocah Indonesia di Laga Piala Dunia Portugal Vs Ghana: Ayah dan Ibu dari Jawa

Shaw menjelaskan, keinginan anaknya mencukur rambut ala Ronaldo Nazario bukanlah hal yang aneh.

"Bahkan sejak saya masih anak-anak, selalu ada tren yang dipopulerkan artis dan selebriti," kata Shaw.

"Dia percaya diri dengan penampilannya sekarang dan saya tidak ingin memaksanya (untuk cukur botak)," ujarnya.

Namun Shaw mengaku bingung karena anaknya dilarang sekolah hingga sang anak mencukur gundul kepalanya.

"Saya tidak tahu apa yang harus dilakukan."

Baca juga: Prediksi Argentina Libas Meksiko 2-1, Pakar Sebut Messi dkk Frustasi Ingin Menangkan Piala Dunia

"Teman-teman Alfie mencintai gaya rambutnya. "

"Dia suka sekolah dan ingin kembali pergi tetapi dia tidak akan diizinkan pergi (ke sekolah) hingga dia mencukur semua rambutnya, yang mana adalah konyol karena itu tida akan memengaruhi studinya sedikitpun," papar Shaw.

(TribunTernate.com/Qonitah)

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    AA
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    Borneo
    28
    20
    6
    2
    48
    20
    28
    66
    2
    Persib
    28
    13
    12
    3
    54
    31
    23
    51
    3
    Bali United
    28
    14
    6
    8
    45
    34
    11
    48
    4
    Psis Semarang
    28
    13
    7
    8
    42
    33
    9
    46
    5
    Madura United
    28
    13
    6
    9
    50
    43
    7
    45
    © 2024 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved