Sinopsis Film The 5th Wave, Bertahan dari Invasi Alien Musnahkan Bumi
Sinopsis Film The 5th Wave, Bertahan dari Invasi Alien Musnahkan Bumi

Sinopsis Film The 5th Wave, Bertahan dari Invasi Alien Musnahkan Bumi

Nur Riona - detikSulsel
Senin, 20 Mei 2024 19:30 WIB
Film The 5th Wave.
Ilustrasi film The 5th Wave (Foto: IMDb)
Makassar -

Bioskop Trans TV akan menayangkan film The 5th Wave malam ini, 20 Mei 2024 pukul 21.30 WIB. Lantas, seperti apa keseruan film tersebut?

The 5th Wave (2016) merupakan film yang disutradarai oleh J Blakeson. Film ini menggaet beberapa aktris dan aktor ternama seperti Chloƫ Grace Moretz, Nick Robinson, hingga Ron Livingston.

Film berdurasi 1 jam 52 menit ini mengusung genre fiksi ilmiah. Film ini dapat membuat penonton hanyut dalam keseruan dan ketegangan ceritanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penasaran dengan kisah selengkapnya? Yuk simak sinopsis film The 5th Wave berikut ini!

Sinopsis Film The 5th Wave

Film The 5th Wave bercerita tentang seorang siswi SMA Ohio bernama Cassie (Chloe Grace Moretz). Dia dan keluarganya harus bertahan dari invasi alien di Bumi.

ADVERTISEMENT

Invasi itu dimulai dengan kemunculan pesawat luar angkasa di dekat sekolah Cassie. Pesawat tersebut merupakan milik alien yang dijuluki sebagai The others.

Kedatangan The Others ke Bumi adalah untuk membunuh semua manusia. Mereka akan melakukannya melalui 5 gelombang.

Gelombang pertama disebarkan untuk mematikan aliran listrik di seluruh dunia. Gelombang kedua menyebabkan gempa bumi dan tsunami.

Gelombang ketiga berupa virus mematikan yang disebar melalui burung. Sayangnya, pada gelombang ini ibu Cassie terkena virus dan akhirnya meninggal.

Pada gelombang keempat The Others menyamar menjadi tentara. Mereka kemudian menggiring manusia ke dalam penampungan militer.

Anak-anak dan orang dewasa dipisah di tempat itu. Orang dewasa dibawa ke barak, sedangkan anak-anak berada di camp. Peraturan ini membuat Cassie dan adiknya terpisah dengan ayah mereka.

Tidak lama berada di sana, Cassie menyaksikan keributan berikutnya. Dia melihat para tentara itu menyerang dan membunuh orang dewasa termasuk ayahnya.

Cassie pun akhirnya menyadari bahwa mereka bukan manusia. Fakta ini membuatnya semakin waspada dan bertekad untuk melindungi adiknya, satu-satunya keluarganya yang tersisa.

Pada gelombang kelima, anak-anak yang dibiarkan selamat didoktrin untuk saling membunuh. Cassie yang sadar dengan situasi harus berusaha bertahan bersama adiknya dan memecahkan masalah ini.

Akankah Cassie dan adiknya berhasil selamat? Saksikan kisah lengkapnya di Bioskop Trans TV malam ini!

Jadwal Film The 5th Wave

Berikut ini adalah jadwal Trans TV hari ini yang menanyakan film The 5th Wave.

  • 05.00 WIB Islam Itu Indah
  • 06.30 WIB Insert Pagi
  • 07.30 WIB Good Morning Weekend
  • 08.30 WIB Dokter Traveler
  • 09.00 WIB Sahabat Cantik
  • 09.30 WIB Celebrity on Vacation
  • 10.00 WIB Masak-Masak
  • 10.30 WIB Strong Woman
  • 11.00 WIB Insert
  • 12.30 WIB I-Pedia
  • 13.00 WIB Kuali Barbar
  • 13.30 WIB Undercover
  • 14.00 WIB Rumpi (No Secret)
  • 15.00 WIB Insert Investigasi
  • 16.00 WIB Sinema Spesial Skiptrace
  • 18.00 WIB Bikin Laper
  • 19.00 WIB Insert Story
  • 20.00 WIB Dunia Punya Cerita
  • 20.45 WIB Tanpa Batas
  • 21.30 WIB Bioskop Trans TV (The 5th Wave)
  • 23.30 WIB Bioskop Trans TV (Everly)


Nah detikers, itulah sinopsis film The 5th Wave yang akan ditayangkan di Bioskop Trans TV malam ini. Selamat menyaksikan!



Simak Video "Leo Pictures Minta Maaf atas Kegaduhan Film Kiblat"
[Gambas:Video 20detik]
(edr/urw)