Didaftarkan ke KPU, Fahri Hamzah Resmi Nyaleg DPR Lewat Partai Gelora
Didaftarkan ke KPU, Fahri Hamzah Resmi Nyaleg DPR Lewat Partai Gelora

Didaftarkan ke KPU, Fahri Hamzah Resmi Nyaleg DPR Lewat Partai Gelora

Adrial Akbar - detikNews
Minggu, 14 Mei 2023 19:47 WIB
Fahri Hamzah
Foto: Fahri Hamzah (dok.Istimewa)
Jakarta -

Partai Gelora resmi mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) 2024 ke KPU hari ini. Partai Gelora telah mendaftarkan 481 bacaleg.

"Kami malam ini mendaftarkan 481 orang calon dari 580 seat ya ini secara presentase hampir 83%," ujar Sekretaris Jenderal Partai Gelora, Mahfuz Sidik dalam konferensi pers di KPU, Minggu (14/5/2023).

Dari 481 nama yang didaftarkan, salah satunya ada nama Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah. Nantinya Fahri akan maju dari dapil Nusa Tenggara Barat (NTB) 1.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Untuk Pak Fahri Hamzah karena beliau memang publik figur ya, dan basis pendukung beliau juga sangat kuat dan fanatik di NTB, beliau sekarang Pak Fahri Hamzah maju dari NTB 1, Sumbawa ya," kata Mahfuz.

Sementara itu, Mahfuz mengatakan bahwa Ketua Umum Partai Gelora, Anis Matta, tidak maju sebagai caleg. Namun, katanya, Anis Matta tetap mengawal perjuangan Partai Gelora dalam pemilu.

ADVERTISEMENT

"Anis sebagai Ketua Umum beliau sejak awal memutuskan untuk tidak maju sebagai anggota dewan. Tetapi beliau sudah menegaskan untuk memimpin langsung perjuangan politik Parta Gelora di pemilu perdana ini," ungkapnya.

Mahfuz mengatakan Partai Gelora mendaftarkan 42 persen untuk caleg perempuan. Mahfuz pun berharap jumlah tersebut tidak berkurang nantinya.

"Untuk keterwakilan perempuan di partai Gelora sekarang ini sekitar 42%, Ya tentu saja kami berharap dalam proses verifikasi jumlah ini tidak berkurang ya," katanya.

Meski hanya menyerahkan 481 orang dari jatah 580 kursi, Mahfuz tetap yakin bahwa partainya mendapat sambutan baik. Sebab, kata Mahfuz, Partai Gelora merupakan partai baru.

"Dan ini yang membuat kami cukup yakin bahwa sebagai partai baru pada Pemilu yang pertama ini partai Gelora ternyata mendapat sambutan dan dukungan yang cukup baik di masyarakat," ungkapnya.

(maa/maa)