Profil Krisnina Maharani, Istri Akbar Tandjung yang juga Teman SMP Presiden Jokowi - TribunNews.com
Sabtu, 8 Juni 2024

Profil dan Sosok

Profil Krisnina Maharani, Istri Akbar Tandjung yang juga Teman SMP Presiden Jokowi

Inilah profil Krisnina Maharani, istri politisi senior Partai Golkar Akbar Tandjung, teman sekolah Presiden Joko Widodo (Jokowi) ketika SMP.

Editor: Daryono
Tangkap layar akun Instagram @akbartandjung
Politisi Senior Partai Golkar Akbar Tandjung dan sang istri, Krisnina Maharani. Dalam artikel mengulas tentang profil Krisnina Maharani, istri politisi senior Partai Golkar Akbar Tandjung yang juga teman SMP Presiden Joko Widodo (Jokowi) 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah profil Krisnina Maharani, istri politisi senior dari Partai Golkar, Akbar Tandjung.

Krisnina Maharani diketahui merupakan teman sekolah Presiden Joko Widodo (Jokowi) ketika menyenyam pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Hal itu, disampaikan langsung oleh Jokowi dalam acara peringatan Hari Ulang Tahun ke-58 Partai Golkar di Jiexpo, Jakarta Pusat pada Jumat (21/10/2022) malam.

Dalam kesempatan itu, Presiden menyapa para tamu undangan sebelum menyampaikan sambutan.

Tokoh yang disapa Jokowi, satu di antaranya adalah politisi senior Partai Golkar Akbar Tandjung.

"Yang saya hormati Bapak Akbar Tandjung. Supaya bapak ibu tahu, istri Pak Akbar Tandjung Bu Nina Akbar Tanjung ini teman saya SMP," kata Jokowi, dikutip Tribunnews.com dari kanal YouTube Sekretariat Presiden, Sabtu (22/10/2022).

Baca juga: Profil Adies Kadir, Ketua Bidang Hukum DPP Partai Golkar Periode 2019-2024

Profil Krisnina Maharani

Dikutip dari situs resmi Perpustakaan Nasional RI, kepustakaan-presiden.perpusnas.go.id, Krisnina Maharani merupakan perempuan kelahiran Solo, 5 April 1960.

Krisnina Maharani menikah dengan Akbar Tandjung, seorang politikus Indonesia.

Diketahui, Akbar Tandjung adalah politisi senior Partai Golongan Karya.

Ia pernah menjabat sebagai Ketua DPR RI.

Selanjutnya, dari pernikahan Akbar Tandjung dan Krisnina dikaruniai empat orang anak perempuan.

Keempat anak Akbat Tandjung dan Krisnina, yakni bernama Fitri Krisnawati, Karmia Krissanty, Triana Krisandini, dan Sekar Krisnauli.

Krisnina Maharani Akbar Tandjung bersama rombongan saat mengunjungi Banyuwangi.
Krisnina Maharani Akbar Tandjung bersama rombongan saat mengunjungi Banyuwangi. (Surya/Haorrahman)

- Penulis Buku Keraton Kasunanan

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
BERITATERKAIT
  • AA
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2024 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
    About Us Help Privacy Policy Terms of Use Contact Us Pedoman Media Siber Redaksi Info iklan