Mahfud Md Mundur, Fakta-fakta Ramainya Soal Menteri Mundur Sejak Pekan Lalu - Nasional Tempo.co

Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mahfud Md Mundur, Fakta-fakta Ramainya Soal Menteri Mundur Sejak Pekan Lalu

image-gnews
Calon wakil presiden Mahfud Md resmi mengumumkan pengunduran dirinya sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan di Kabinet Pemerintahan Presiden Joko Widodo. Mahfud mengatakan itu di depan Pura Ulun Danu di kawsan Danau Tirta Gangga, Desa Swastika Buana, Seputih Banyak, Lampung Tengah, pada Rabu, 31 Januari 2024. Foto: Staf Komunikasi Mahfud Md.
Calon wakil presiden Mahfud Md resmi mengumumkan pengunduran dirinya sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan di Kabinet Pemerintahan Presiden Joko Widodo. Mahfud mengatakan itu di depan Pura Ulun Danu di kawsan Danau Tirta Gangga, Desa Swastika Buana, Seputih Banyak, Lampung Tengah, pada Rabu, 31 Januari 2024. Foto: Staf Komunikasi Mahfud Md.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud Md secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari jabatan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) dalam Kabinet Indonesia Maju yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo. Berikut beberapa hal dalam momentum Mahfud Md mundur.

Pengumuman ini dilakukan secara langsung oleh Mahfud Md di depan Pura Ulun Danu, yang terletak di kawasan Danau Tirta Gangga, Desa Swastika Buana, Seputih Banyak, Lampung Tengah, pada Rabu, 31 Januari 2024.

“Saya menginformasikan dari Lampung juga, bahwa saya membenarkan Pak Ganjar Pranowo bahwa paslon itu supaya mundur, termasuk Pak Mahfud. Saya katakan, saya memang sudah lama bersepakat dengan Pak Ganjar untuk mundur, tapi nunggu momentum,” kata Mahfud di kawasan Pura Ulun Danu, Lampung Tengah.

Dalam pernyataannya, Mahfud Md menyebut bahwa surat pengunduran dirinya dari kabinet secara resmi akan diserahkan kepada Presiden Jokowi ketika mereka bertemu secara langsung. Pengumuman ini menandai akhir dari masa jabatan Mahfud Md sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan.

Selain itu, Mahfud Md juga menyampaikan bahwa dia telah menyiapkan surat pengunduran diri untuk diserahkan langsung kepada Presiden Jokowi begitu mereka bertemu. Dia menekankan pentingnya menyampaikan surat tersebut dengan hormat, mengingat dia diangkat ke jabatan tersebut dengan penuh kepercayaan dan kehormatan oleh Presiden Jokowi.

“Dan surat ini akan disampaikan begitu saya mendapat jadwal ketemu dengan presiden. Tapi saya bawa terus karena memang surat ini, begitu saya diberi waktu, langsung saya sampaikan surat ini,” jelas Mahfud.

Lokasi pengumuman Mahfud Md mundur, yaitu di kawasan Pura Ulun Danu, terpilih bukan tanpa sebab. Pasalnya, tempat ini dianggap sakral bagi warga Hindu di Lampung, yang menyimbolkan permulaan dan penyelesaian tugas secara baik dan setia bagi umat manusia. Dalam pengumuman tersebut, Mahfud Md didampingi oleh Dewan Penasihat TPN Ganjar-Mahfud, termasuk Yenny Wahid, serta beberapa perwakilan dari tim pemenangan daerah.

Kepala Desa Swastika Buana, Made Rimbawan, menilai bahwa lokasi pengumuman tersebut sangat tepat. Pura Ulun Danu merupakan tempat ritual bagi masyarakat Hindu sejak lama untuk memohon kesejahteraan, dan simbol Dewi Danu sebagai Ibu Umat Hindu menyiratkan perjuangan dalam menjalankan tugas dengan baik dan taat.

Jokowi sudah merespons dan setuju bertemu Mahfud sore hari ini

Menyusul pengumuman tersebut, Mahfud mengharapkan dapat bertemu dengan Presiden Jokowi pada hari berikutnya, Kamis, 1 Februari 2024. Dia berencana untuk menyampaikan surat pengunduran dirinya secara langsung kepada Presiden Jokowi saat pertemuan tersebut.

Jokowi memastikan akan bertemu dengan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud Md pada hari ini.

"Nanti sore mungkin ketemu," kata Jokowi di Pasar Wonogiri, Jawa Tengah, pada Kamis, 1 Februari 2024, dikutip dari rekaman audio Sekretariat Presiden. Sampai saat ini, istana belum bisa mengkonfirmasi di mana pertemuan Mahfud dan Jokowi akan dilangsungkan.

Mundur jabatan demi dongkrak elektabilitas?

Pengamat menilai langkah Mahfud Md mundur sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, merupakan strategi menjelang pilpres 2024. Sejatinya, cawapres Ganjar Pranowo itu disebut bisa mundur dari kabinet Jokowi jilid 2 lebih awal.

"Tentu agar bisa mendapat efek elektabilitas. Ganjar-Mahfud saat ini berkejaran dengan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar," kata Pakar Ilmu Politik Universitas Al Azhar Indonesia, Ujang Komarudin, Rabu, 31 Januari 2024.

Ujang juga menambahkan, posisi Mahfud Md yang berada di posisi berseberangan dengan Jokowi membuatnya tidak nyaman di kabinet. Jika tidak mundur, menurut Ujang, memang ada kesan bahwa Mahfud mengkritisi diri sendiri.

"Ganjar, PDIP selalu kritik Jokowi akhir-akhir ini. Kalau Mahfud Md masih di kabinet lucu, jeruk makan jeruk. Masa Menkopolhukam kritisi sendiri," terang Ujang. "Mestinya kalau gentle saat ditetapkan sebagai cawapres oleh KPU."

Di sisi lain, Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan Mahfud baru mundur dari kabinet sebab baru mendapat momentum yang baik.

Menurut Hasto, sebelumnya upaya Mahfud Md mundur dari kabinet sudah menjadi pembahasan tim pemenangan. “Mundur tidaknya sudah disepakati bersama hanya masalah menegakkan untuk rakyat inilah yang dikebut Prof Mahfud untuk segera diselesaikan," kata Hasto di Menteng, Jakarta Pusat, pada Selasa, 30 Januari 2024.

MICHELLE GABRIELA | DANIEL A. FAJRI | ADIL AL HASAN | ANTARA
Pilihan editor: Mahfud Md Mundur dari Kabinet Jokowi, Hasto: Semoga Menular, Termasuk ke Prabowo 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Ramai-ramai Kritik Kebijakan Pemerintahan Jokowi soal Iuran Tapera

1 jam lalu

Logo Tapera.  Foto : Tapera
Ramai-ramai Kritik Kebijakan Pemerintahan Jokowi soal Iuran Tapera

Sejumlah kalangan merespons kebijakan Pemerintahan Jokowi yang disebut tak bakal menunda Tapera. Apa kata mereka?


Komisioner BP Tapera Heru Pudyo Nugroho Sebut Penabung Mulia dalam Tapera, Siapa Mereka?

1 hari lalu

Komisioner BP Tapera Heru Pudyo Nugroho memberikan keterangan kepada media terkait program Tapera di kantor Staf Presiden, Jakarta, Jumat 31 Mei 2024. Dalam keterangannya dijelaskan bahwa Tapera telah diperluas dimana sebelumnya berlaku untuk ASN, kini diperluas dengan pekerja dan mandiri swasta, dengan skema tabungannya sesuai PP 25 tahun 2020 tentang penyelenggaraan Tapera dimana akan dikembalikan pada saat berakhir masa kepesertaan karena batas pensiun, memasuki usia 58 untuk pekerja mandiri atau sebab lain berakhir masa kepesertaan. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Komisioner BP Tapera Heru Pudyo Nugroho Sebut Penabung Mulia dalam Tapera, Siapa Mereka?

Komisioner BP Tapera Heru Pudyo Nugroho menyebut istilah penabung mulia dalam penjelasannya soal tabungan perumahan rakyat. Siapa yang dimaksud?


Refly Harun Berharap Parpol yang Kalah di Pilpres Jadi Oposisi Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Pakar hukum tata negara, Refly Harun ditemui saat acara deklarasi dukungan dari relawan simpul Anies, terhadap Anies Baswedan untuk maju di Pilkada Jakarta 2024. Tempo/Novali Panji
Refly Harun Berharap Parpol yang Kalah di Pilpres Jadi Oposisi Pemerintahan Prabowo-Gibran

Refly Harun berharap partai politik yang kalah dalam Pilpres 2024 untuk menjadi oposisi pemerintahan Prabowo-Gibran


Moeldoko Sebut Tapera Tidak akan Ditunda, Ini Kritik Mahfud Md: Hitungan Matematisnya Tidak Masuk Akal

1 hari lalu

Mahfud MD. TEMPO/Andika Pradipta
Moeldoko Sebut Tapera Tidak akan Ditunda, Ini Kritik Mahfud Md: Hitungan Matematisnya Tidak Masuk Akal

Meski belum dijalankan, kebijakan Tapera sudah menjadi perbincangan. Moeldoko tentu mendukungnya, sementara Mahfud Md memberikan kritik kebijakan itu.


MA Ubah Syarat Calon Kepala Daerah, Pakar Pemilu: Seolah Replikasi Pilpres 2024

3 hari lalu

Ilustrasi TPS Pilkada. Dok TEMPO
MA Ubah Syarat Calon Kepala Daerah, Pakar Pemilu: Seolah Replikasi Pilpres 2024

Pakar Kepemiluan UI Titi Anggraini merespons putusan MA soal persyaratan usia calon kepala daerah.


Mahfud Md. Bilang Draf Revisi UU MK Berubah, Untungkan Anwar Usman?

6 hari lalu

Mahfud MD saat meresmikan Asrama Mahasiswa Madura di Yogyakarta yang selesai di renovasi Senin, 20 Mei 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Mahfud Md. Bilang Draf Revisi UU MK Berubah, Untungkan Anwar Usman?

Mahfud Md menjelaskan, revisi UU MK yang telah disetujui oleh DPR dan pemerintah di tingkat I berbeda dengan draf ketika dirinya menjadi Menteri.


17 Poin Hasil Rakernas PDIP ke-5, Puan Maharani: Pemilu 2024 Paling Buruk dalam Sejarah Demokrasi Indonesia

6 hari lalu

Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani memberikan pidato saat penutupan Rapat Kerja Nasional V PDI Perjuangan di Ancol, Jakarta, Minggu, 26 Mei 2024. Hasil dari Rakernas V PDI Perjuangan yang diselenggarakan dari 24-26 Mei ini seluruh kader Partai menyatakan untuk tetap memilih Mega menjadi ketua umum. TEMPO/ Febri Angga Palguna
17 Poin Hasil Rakernas PDIP ke-5, Puan Maharani: Pemilu 2024 Paling Buruk dalam Sejarah Demokrasi Indonesia

Rakernas PDIP ke-5 menghasilkan 17 poin rekomendasi eksternal yang dibacakan Ketua DPP PDIP bidang politik, Puan Maharani. Ini lengkapnya.


3 Catatan Pidato Megawati di Rakernas PDIP: Soal Oposisi dan Tegaskan Indonesia Tidak Bersistem Parlementer

7 hari lalu

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri saat menyampaikan Pidato Penutupan Rakernas-V di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, pada Ahad, 26 Mei 2024.Dok. Humas PDIP
3 Catatan Pidato Megawati di Rakernas PDIP: Soal Oposisi dan Tegaskan Indonesia Tidak Bersistem Parlementer

Dalam salah satu pidato di Rakernas PDIP Megawati menegaskan Indonesia tak mengakui sistem parlementer sehingga tidak ada koalisi atau oposisi.


Bacakan Rekomendasi Rakernas PDIP, Puan Sindir Kader Berkhianat

7 hari lalu

Ketua DPP Bidang Politik sekaligus Ketua DPR RI, Puan Maharani, saat menyampaikan Pembacaan Rekomendasi Eksternal Rakernas V PDIP di di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, pada Ahad, 26 Mei 2024. Dok. Humas PDIP
Bacakan Rekomendasi Rakernas PDIP, Puan Sindir Kader Berkhianat

Saat menyampaikan rekomendasi eksternal hasil Rakernas PDIP, Puan Maharani menyorot soal kader partai yang berkhianat.


Aryo Seno Bagaskoro Disebut Salah Satu Calon Potensial PDIP Maju Pilkada DKI Jakarta 2024

8 hari lalu

Aryo Seno Bagaskoro. FOTO/Instagram/senobagaskoro
Aryo Seno Bagaskoro Disebut Salah Satu Calon Potensial PDIP Maju Pilkada DKI Jakarta 2024

Nama Aryo Seno Bagaskoro diperbincangkan sebagai salah satu calon kuat yang dipertimbangkan PDIP maju dalam kontestasi Pilkada DKI Jakarta 2024.