6 Pemain Ternama Tak Dipanggil Timnas Prancis ke Euro 2024

6 Pemain Ternama yang Tak Dipanggil Timnas Prancis ke Euro 2024

Prancis sedang berlimpah talenta

Timnas Prancis akhirnya merilis 26 pemain yang akan dibawa ke Euro 2024, Jumat (17/5/2024). Timnas Prancis memang memiliki target besar untuk menjadi juara pada turnamen ini. Seluruh 26 nama yang dibawa dinilai sebagai deretan pemain terbaik Prancis saat ini.

Namun, sejumlah pemain dengan nama besar dan pemain yang sedang berada di performa terbaiknya justru tak ada dalam 26 pemain yang dirilis. Hal ini disebabkan oleh berlimpahnya talenta pemain yang saat ini ada di Prancis. Dari banyaknya nama besar yang tak dibawa, berikut ini enam di antaranya.

1. Mohamed Simakan sama sekali tak dilirik oleh Timnas Prancis

6 Pemain Ternama yang Tak Dipanggil Timnas Prancis ke Euro 2024Mohamed Simakan (twitter.com/RBLeipzig_EN)

Mohamed Simakan menjalani musim yang hebat bersama RB Leipzig pada 2023/2024. Bek tengah berusia 24 tahun ini selalu menjadi andalan Die Roten Bullen dari laga ke laga. Akan tetapi, hal tersebut tak membuat Simakan dilirik Didier Deschamps ke Timnas Prancis. Pasalnya, Simakan tak dibawa ke Euro 2024 dan sama sekali belum memiliki caps di tim senior Prancis. Gemuknya komposisi bek Prancis saat ini menjadi salah satu alasan Simakan tak dilirik.

2. Michael Olise sedang tampil gemilang bersama Crystal Palace

6 Pemain Ternama yang Tak Dipanggil Timnas Prancis ke Euro 2024Michael Olise (cpfc.co.uk)

Didier Deschamps seharusnya menyisakan satu slot untuk seorang Michael Olise. Pasalnya, Olise tampil sangat gemilang bersama Crystal Palace menjelang berakhirnya musim 2023/2024. Performanya yang sedang panas sepertinya layak membuat Olise menjadi pertimbangan. Akan tetapi, Deschamps tak berani mengambil resiko sehingga ia lebih memilih untuk membawa nama-nama lama. Olise sendiri belum pernah tampil di skuad senior Prancis.

3. Cedera membuat Lucas Hernandez harus menepi hingga akhir tahun

6 Pemain Ternama yang Tak Dipanggil Timnas Prancis ke Euro 2024Lucas Hernandez (fcbayern.com)

Lucas Hernandez merupakan salah satu pemain langganan Timnas Prancis. Ia dikenal hebat, versatile, dan memiliki segudang pengalaman dalam kariernya. Akan tetapi, Hernandez harus absen dari skuad Timnas Prancis pada Euro 2024. Pasalnya, Hernandez mengalami cedera anterior cruciate ligament (ACL) yang membuatnya harus absen hingga akhir tahun 2024.

Baca Juga: 5 Pengguna Nomor Punggung 21 PSG sebelum Lucas Hernandez

4. Cedera pada awal musim membuat Christopher Nkunku meredup

6 Pemain Ternama yang Tak Dipanggil Timnas Prancis ke Euro 2024Christopher Nkunku (instagram.com/c_nkunku)

Christopher Nkunku sempat mengalami cedera panjang pada awal musim 2023/2024. Hal tersebut membuat Nkunku absen dalam banyak laga dan akhirnya meredup. Oleh karena itu, Nkunku tak dilirik Didier Deschamps untuk mengisi slot skuad Timnas Prancis di Euro 2024.

5. Moussa Diaby kalah saing di posisi winger Prancis

6 Pemain Ternama yang Tak Dipanggil Timnas Prancis ke Euro 2024Moussa Diaby (instagram.com/moussadiabyofficial)

Moussa Diaby sempat dipanggil dalam beberapa laga kualifikasi oleh Timnas Prancis dalam beberapa waktu lalu. Akan tetapi, pemain Aston VIlla ini tetap gagal menembus skuad TImnas Prancis untuk Euro 2024. Diaby sepertinya tak beruntung karena lahir di tengah ketatnya persaingan winger Prancis yang hebat. Ia kalah saing dari beberapa pemain besar, seperti Kylian Mbappe, Marcus Thuram, Kingsley Coman, dan Ousmane Dembele. Padahal, Diaby sangat layak mengisi satu slot di negaranya untuk Euro 2024.

6. Matteo Guendouzi tergeser oleh kehadiran N'Golo Kante

6 Pemain Ternama yang Tak Dipanggil Timnas Prancis ke Euro 2024Matteo Guendouzi (instagram.com/matteoguendouzi)

Keputusan mengejutkan dilakukan Didier Deschamps dengan memanggil N'Golo Kante. Padahal, Kante sudah lama meredup dan bermain di Saudi Pro League yang notabene bukan liga besar. Keputusan Deschamps tersebut membuat Matteo Guendouzi tersingkir dari skuad Timnas Prancis untuk Euro 2024. Padahal, Guendouzi sudah sering dipanggil ke Timnas Prancis untuk beberapa laga kualifikasi dan laga persahabatan.

Tak dipanggilnya enam pemain di atas sedikit menggambarkan betapa berlimpahnya talenta pesepak bola Prancis saat ini. Bahkan, selain pemain yang masih bersedia membela Timnas Prancis, ada beberapa nama besar yang sudah pensiun dari tim nasional. Sebut saja Raphael Varane, Hugo Lloris, dan Karim Benzema.

Baca Juga: Prancis Penuh Kontroversi saat Umumkan Tim Euro 2024

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya