Hashim Djojohadikusumo Adik Prabowo Dirikan Pabrik Berbahan Baku Timah di Batam - Posbelitung.co

Hashim Djojohadikusumo Adik Prabowo Dirikan Pabrik Berbahan Baku Timah di Batam

STANIA adalah perusahaan milik Arsari Tambang yang bergerak di bidang Industri Pembuatan Logam Dasar Bukan Besi.

Editor: Alza
Istimewa/PT Timah
Ilustrasi aktivitas pengangkutan balok timah milik PT Timah Tbk. 

POSBELITUNG.CO - Batam dipilih keluarga Prabowo untuk berinvestasi dengan bahan baku timah.

Nilai investasinya sangat besar mencapai Rp400 miliar.

Pabrik solder itu didirikan PT Solder Tin Andalan Indonesia (STANIA) di Kawasan Industri Green Energi Kabil, Kota Batam.

Kegiatan Ground Breaking PT STANIA sudah dilakukan, Jumat (10/5/2024).

Peresmian dimulainya pembangunan pabrik dari bahan baku timah itu dilakukan Komisaris Utama PT Arsari Tambang Hashim Djojohadikusumo.

Hashim merupakan adik Presiden RI terpilih Prabowo Subianto. 

STANIA adalah perusahaan milik Arsari Tambang yang bergerak di bidang Industri Pembuatan Logam Dasar Bukan Besi.

Direktur Komunikasi dan Media Badan Pemenangan Nasional Pasangan Prabowo-Sandi, Hashim Djojohadikusumo, menyampaikan pandangannya saat berkunjung ke redaksi Tribunnews.com di Palmerah, Jakarta, Kamis (18/10/2018)
Direktur Komunikasi dan Media Badan Pemenangan Nasional Pasangan Prabowo-Sandi, Hashim Djojohadikusumo, menyampaikan pandangannya saat berkunjung ke redaksi Tribunnews.com di Palmerah, Jakarta, Kamis (18/10/2018) (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA)

Dikutip dari antaranews.com, Komisaris Utama PT Arsari Group Hashim Djojohadikusumo menyampaikan pada tahap awal pihaknya berinvestasi sebesar Rp100 miliar untuk pembangunan pabrik.

Sementara untuk keseluruhan terhadap menanamkan modal sebesar Rp400 miliar lebih.

Ia menambahkan adapun target pasar yang diincar dengan perluasan usaha tersebut, di antaranya pabrik elektronik dari China, yang saat ini mulai menargetkan perpindahan pabrik ke kawasan Asia Tenggara.

"Kita tahu banyak pabrik elektronik asal China yang memindahkan perusahaannya ke Asia Tenggara.

Untuk perakitan elektronik jenis apapun, perusahaan-perusahaan ini membutuhkan solder timah yang saat ini kita akan produksi masif di Batam.

Kita juga mengetahui bahwa Malaysia dan India, saat ini memegang predikat produsen solder timah terbesar di Asia," kata Hashim.

Ia menjelaskan PT STANIA akan menjadi salah satu penyedia produk solder utama dan terbaik di dunia yang mendukung industrialisasi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Halaman
123
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    AA
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2024 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved