Hasil Liga Italia Semalam: Inter Imbangi Lazio, Roma Tekuk Genoa dengan 10 Pemain
Selebrasi gol para pemain AS Roma. (Andreas SOLARO / AFP)
Selebrasi gol para pemain AS Roma. (Andreas SOLARO / AFP)

Serie A Italia 2023/2024

Hasil Liga Italia Semalam: Inter Imbangi Lazio, Roma Tekuk Genoa dengan 10 Pemain

Kautsar Halim • 20 Mei 2024 10:37
Jakarta: Sejumlah laga lanjutan giornata ke-37 liga Italia Serie A 2023/2024 telah selesai bergulir pada malam hingga dini hari tadi (19-20 Mei WIB). Dua di antara hasilnya, terdapat Inter Milan yang bermain imbang dengan Lazio dan AS Roma yang menundukkan Genoa.
 
Tampil lebih dulu di Stadion Giuseppe Meazza, Inter sebagai tuan rumah hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Lazio. Mereka bahkan kebobolan lebih dulu oleh gol Daichi Kamada (32'), sebelum akhirnya bisa membalas lewat gol Denzel Dumfries pada pengujung laga (87').
 
Meski demikian, hasil pertandingan tidak terlalu berpengaruh buat kedua tim. Inter yang sudah menyegel gelar juara hanya makin kokoh di puncak klasemen sementara dengan koleksi 93 poin, sedangkan Lazio tetap di urutan ketujuh dengan koleksi 60 poin.
Baca juga: Allegri Dipecat Usai Bawa Juve Juara Coppa Italia
 
Beberapa jam kemudian, terdapat Roma yang berhasil menyegel posisinya di urutan enam (slot ke Liga Europa)  dengan koleksi 63 poin setelah menundukkan Genoa. Saat itu, Roma menang tipis 1-0 lewat gol Romelu Lukaku (79') dalam kondisi kekurangan jumlah pemain.
 
Roma harus tampil dengan 10 pemain sejak menit ke-72 karena Leandro Paredes mendapat kartu kuning kedua seusai memprotes wasit atas pelanggaran yang dilakukannya kepada Morten Fredrup. Tapi enam menit kemudian, Lukaku bisa mencetak gol penentu kemenangan dengan menanduk umpan silang Stephan El Shaarawy. 
 
Selain dua laga di atas, masih ada tiga pertandingan Serie A lainnya yang selesai bergulir pada malam hingga dini hari tadi (19-20 Mei WIB). Berikut hasil lengkapnya:
 
Sassuolo 0 - 2 Cagliari
Monza 0 - 1 Frosinone
Udinese 1 - 1 Empoli
Inter Milan 1 - 1 Lazio
Roma 1 - 0 Genoa
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(KAH)




LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif