Cara Membayar BPJS Ketenagakerjaan Lewat Gopay - TribunnewsWiki.com

Cara Membayar BPJS Ketenagakerjaan Lewat Gopay

Pengguna bisa melakukan pembayaran di berbagai merchant, belanja online, dan pembayaran tagihan tertentu, termasuk bayar iuran BPJS Ketenagakerjaan.


zoom-inlihat foto
Cara-klaim-JHT-BPJS-KetenagakerjaanKOMPAScomNURWAHIDAH.jpg
KOMPAS.com/NURWAHIDAH
Cara Membayar BPJS Ketenagakerjaan Lewat GoPay


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Inilah cara bayar iuran BPJS Ketenagakerjaan lewat GoPay.

Cara bayar iuran BPJS Ketenagakerjaan bagi pekerja bukan penerima upah (BPU) dapat dilakukan lewat berbagai cara.

Satu di antaranya yaitu dengan membayar BPJS Ketenagakerjaan dengan menggunakan saldo GoPay.

GoPay adalah e-wallet dari Gojek yang menyediakan layanan untuk pengguna dapat bertransaksi secara online dan cashless.

Pengguna bisa melakukan pembayaran di berbagai merchant, belanja online, dan pembayaran tagihan tertentu, termasuk bayar iuran BPJS Ketenagakerjaan.

Cara Membayar BPJS Ketenagakerjaan Lewat GoPay
Cara Membayar BPJS Ketenagakerjaan Lewat Gopay (TribunPontianak.com)

Seperti diketahui, setiap peserta BPJS Ketenagakerjaan BPU wajib membayar iuran BPJS Ketenagakerjaan setiap bulannya.

Adapun yang termasuk kategori pekerja BPU adalah pekerja yang melakukan kegiatan usaha ekonomi secara mandiri untuk memperoleh penghasilan dari kegiatan atau usahanya tersebut. Dengan kata lain kelompok ini tidak berada di bawah kepemimpinan pihak tertentu.

Peserta BPJS Ketenagakerjaan BPU umumnya didominasi oleh wirausaha, freelancer atau pekerja paruh waktu. Contoh pekerja BPU di antaranya tukang ojek, supir angkot, pedagang keliling, dokter, pengacara/advokat, artis, dan lain-lain.

Lalu, bagaimana cara bayar iuran BPJS Ketenagakerjaan pakai GoPay?

Baca: Penghapusan Kelas BPJS : Kelas Setara, Kaya Miskin Terlayani, 1 Kamar 4 Orang, Iuran Pukul Rata?

Cara bayar iuran BPJS Ketenagakerjaan pakai GoPay

Berikut langkah-langkah atau cara bayar BPJS Ketenagakerjaan menggunakan saldo GoPay di aplikasi Gojek:

  1. Buka aplikasi Gojek
  2. Pilih menu "Lainnya"
  3. Pilih "GoTagihan".
  4. Pilih "BPJS".
  5. Pilih "BPJS Ketenagakerjaan"
  6. Masukan Nomor Kartu atau Nomor VA BPJS Ketenagakerjaan Anda dan pilih periode pembayaran (tersedia pilihan 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan).
  7. Konfirmasi pembayaran dengan cara klik "Lanjut".
  8. Masukkan PIN GoPay.
  9. Pembayaran berhasil.
  10. Tarik ke atas untuk lihat detail pembayaran

Baca: Cara Cetak Kartu BPJS Ketenagakerjaan untuk Cairkan Dana JHT

Dilansir dari laman resmi BPJS Ketenagakerjaan, berikut adalah kode iuran program penerima upah, program bukan penerima upah, dan program lainnya untuk keperluan pembayaran:

  1. Kode Iuran Program Penerima Upah merupakan 12 Digit kode unik.
  2. Kode Iuran Program Bukan Penerima Upah merupakan nomor induk kependudukan pendaftar.
  3. Kode Iuran Program Bukan Penerima Upah Wadah merupakan 16 Digit kode unik dengan format 0626XXXXXXXXXXXX.
  4. ID billing Program Pekerja Migran Indonesia merupakan 16 Digit kode unik dengan format 0625XXXXXXXXXXXX
  5. Kode Iuran Program Jasa Konstruksi merupakan 12 Digit kode unik dengan format 6XXXXXXXXXXX
  6. Daftar Autodebet digunakan untuk pendaftaran Autodebet iuran segmen Penerima Upah menggunakan Shopeepay, Dana, OVO, dan Direct Debit BRI
  7. Pembayaran iuran program JKK, JKM, JHT, dan JP di atas RP 10.000,-/program dapat juga dilakukan melalui Fitur Pembayaran Instan (Gopay, ShopeePay, atau QRIS).

Nah, itulah cara bayar iuran BPJS Ketenagakerjaan menggunakan saldo GoPay dengan mudah.

(TRIBUNNEWSWIKI/Kaa)

Baca berita terkait BPJS Ketenagakerjaan di sini





BERITATERKAIT
Ikuti kami di


KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2024 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved