Cara Buat Gmail Tanpa Nomor Telepon, Tak Perlu Aplikasi Tambahan - Bangkapos.com

Cara Buat Gmail Tanpa Nomor Telepon, Tak Perlu Aplikasi Tambahan

Untuk membuat akun gmail diwajibkan membubuhkan nomor telepon sebagai proses verifikasi...

Penulis: Fitri Wahyuni | Editor: Teddy Malaka
Kompas.com
Cara Buat Gmail Tanpa Nomor Telepon, Tak Perlu Aplikasi Tambahan 

BANGKAPOS.COM -- Untuk membuat akun gmail diwajibkan membubuhkan nomor telepon sebagai proses verifikasi.

Tujuan adanya verifikasi lewat nomor telepon ini adalah untuk meningkatkan keamanan akun.

Namun tak jarang verifikasi nomor telepon dianggap merepotkan oleh sebagian orang.

Terleih jika orang tersebut harus membuat akun Gmail dalam jumlah yang banyak.

Ternyata membuat akun Gmail saat ini bisa dilakukan tanpa harus membubuhkan nomor telepon.

Pengguna juga tak perlu mengunduh aplikasi tambahan untuk membuat akun gmail tanpa nomor telepon.

Dilansir dari Kompas.com berikut ini adalah 3 cara yang bisa kamu lakukan:

1. Melalui aplikasi Gmail di smartphone:

  • Buka aplikasi Gmail pada smartphone Anda.
  • Klik foto profil di halaman utama untuk membuka menu pengaturan akun.
  • Pilih opsi "Add Another Account" dan klik "Google" pada menu "Set Up Email".
  • Klik "Create Account" dan pilih "For Myself".
  • Isi informasi yang diminta termasuk nama lengkap, tanggal lahir, dan gender.
  • Klik "Next" untuk membuat alamat email dan kata sandi baru.
  • Pada halaman "Tambahkan Nomor Telepon?", klik tombol "Lewati Saja".
  • Tinjau informasi di akun Anda dan klik "Saya Setuju" di bagian bawah halaman "Privasi dan Persyaratan".

2. Melalui Google Play Store di smartphone Android:

  • Buka aplikasi Google Play Store pada smartphone Android Anda.
  • Klik foto profil di halaman utama untuk membuka menu pengaturan akun.
  • Pilih opsi "Add Another Account" dan klik "Create Account".
  • Pilih "For Myself" dan isi informasi yang diminta.
  • Buat alamat email dan kata sandi baru.
  • Pada halaman "Tambahkan Nomor Telepon?", klik tombol "Lewati Saja".
  • Tinjau informasi di akun Anda dan klik "Saya Setuju" di bagian bawah halaman "Privasi dan Persyaratan".

3. Melalui browser Google Chrome di smartphone:

  • Buka browser Google Chrome pada smartphone Anda.
  • Klik foto profil di halaman utama untuk membuka menu pengaturan akun.
  • Pilih opsi "Manage Accounts" dan klik "Manage Account On This Device".
  • Klik "Manage Your Google Account" dan pilih "Create Account".
  • Pilih "For Myself" dan isi informasi yang diminta.
  • Buat alamat email dan kata sandi baru.
  • Pada halaman "Tambahkan Nomor Telepon?", klik tombol "Lewati Saja".
  • Tinjau informasi di akun Anda dan klik "Saya Setuju" di bagian bawah halaman "Privasi dan Persyaratan"

Itulah cara membuat akun Gmail tanpa nomor telepon, semoga membantu.

(Bangkapos.com/TribunnewsBogor.com/Kompas.com)

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    AA
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2024 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved