Daftar Penghargaan Individu Premier League 2023-24 dan Daftar Tim yang Terdegradasi dari EPL

Daftar Penghargaan Individu Premier League 2023-24 dan Daftar Tim yang Terdegradasi dari EPL

Daftar Penghargaan Individu Premier League 2023-24 dan Daftar Tim yang Terdegradasi dari EPL

Manchester City juara liga Inggris musim 2023-2024-Foto: Screenshot Instagram/@mancity-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Kompetisi liga Inggris musim 2023-2024 yang resmi telah berakhir pada 19 Mei 2024.

Manchester City berhasil sabet gelar juara liga Inggris musim 2023-2024, kemenangan yang diraih anak asuh Pep Guardiola ini merupakan trofi keempat beruntun yang sukses didapat oleh Erling Haaland dkk.

Total ada 20 tim yang bertanding di laga ini selama total 10 bulan dengan 380 pertandingan yang digelar selama musim 2023-2024.

Laga terakhir Premier League pekan ke 38 yang serentak digelar pada 19 Mei 2024 pukul 22.00 WIB.

Arsenal menjadi runnerup liga Inggris musim 2023-2024 dengan mengemas 89 poin, sementara Manchester City sukses mengumpulkan 91 poin.

Edisi ke 32 kasta tertinggi pertandingan sepakbola Inggris ini yang dimulai sejak 11 Agustus 2023 lalu dan resmi berakhir 19 Mei 2024.

Manchester City berhasil keluar jadi juara Premier League usai menjamu West Ham dan menang dengan skor 3-1.

BACA JUGA:

Tiga gol kemenangan dari The Citizens berhasil dicetak oleh Phil Foden (2), (18) dan Rodri pada menit ke 59.

Sementara gol tunggal West Ham berhasil dicetak oleh Mohammed Kudus pada menit ke 42.

Manchester City sukses cetak sejarah usai meraih empat gelar juara Premier League.

Sementara Arsenal jadi runner up tim yang menduduki peringkat kedua liga Inggris musim 2023-2024.

The Gunners menjamu Everton di Emirates Stadium yang berakhir dengan skor 2-1.

Dua gol kemenangan dari Arsenal berhasil dicetak oleh Takehiro Tomiyasu (43) dan Kai Havertz (89).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: